Tisu Pembersih MakeUp
Review by :: Nisya Rifiani
Saya kurang
tahu, apa ini memang produk baru atau memang saya yang kudet??? Hahahaa… =))
Pertemuan
saya dengan produk ini bisa dibilang kebetulan, pada saat saya jalan-jalan di
sebuah supermarket. Pada awalnya sih niatnya pingin berburu produk beauty yang ekonomis
gitu, tapi sampai di tempat tujuan entah kenapa malah hilang mood. Ya sudah saya putuskan untuk
lihat-lihat saja. Eh, malah ketemu sama produk ini, dan akhirnya beli deh… =D
:: Deskripsi Produk ::
Biore MakeUp Remover Cleansing Oil
Sheet
“Praktis angkat makeup dimanapun anda butuhkan.”
“Mengangkat dengan segera semua make up bahkan mascara tahan air
sekalipun dengan lembut setiap saat dimanapun anda butuhkan.”
:: More Information ::
Ini berbagai informasi yang saya kutip dari tulisan yang tertera pada
packagingnya.
- Setiap tetes pada lembarannya memunculkan kecantikan anda.
- Cleaning oil : ringan dan
lembut mengangkat makeup, mascara tahan air, maupun foundation bedak.
- Hyaluronan & Moisturizing
essence : kulit terjaga kelembabannya, lembut kenyal, dan tidak terasa
tertarik.
- Dibuat dari serat alami untuk kelembutan sentuhan di kulit.
- Kulit terasa lembut segera.
- Color-free / Alcohol-free / Allergy tested.
:: Ingredients ::
Biore MakeUp Remover Cleansing Oil
Sheet
Water (Aqua), Isododecane, Butylene Glycol, PPG-9 Diglyceryl Ether,
Dicaprylyl Ether, Hydroxyethylcellulose, Fragrance (Parfum), Acrylates/C10-30
Alkyl Acrylate Crosspolymer, PEG-12 Laurate, Potassium Hydroxide, Tocopherol,
Sodium Hyaluronate, Phenoxyethanol, Methylparaben.
Kayaknya, klaim-nya lebay banget ya, hehehe…
Oke, berikutnya review saya tentang produk ini….
Biore MakeUp Remover Cleansing Oil
Sheet adalah makeup
remover dalam bentuk tisu basah. Yup, lembaran tisu dengan cairan makeup
remover tepatnya.
:: Price ::
Buat saya, harga Biore MakeUp
Remover Cleansing Oil Sheet ini nampar banget!
Saya harus merogoh kocek sebesar Rp. 19. 500,- untuk bawa pulang produk
ini. Bandrol harganya kelewat mahal, padahal itu saya belinya di supermarket
yang terkenal murah di Kota Pelajar ini. Isinya juga cuma 10 lembar aja, jadi
sayaaang banget buat makenya.
Jadi… untuk sekali membersihkan makeup saja saya harus ‘membuang’ ± Rp.
2.000,- padahal saya cuma bisa pakai sepuluh kali saja karena tentunya produk
ini sekali pakai. Ya iya kalau hanya butuh satu lembar untuk sekali
membersihkan makeup, kalau lebih??? Jika dibandingkan dengan produk remover
lainnya yang berbentuk cairan, mungkin bisa lebih irit meski kita harus membeli
kapas juga.
Hmmm, saya perhitungan sekali ya pemirsa???
Ya harus dong! Calon emak-emak seperti saya harus cermat membelanjakan
uang dan membeli barang. Apalagi urusannya berhubungan dengan beauty product, ada beberapa hal yang
menjadi pertimbangan ketika berbelanja produk kecantikan, kekeekeee…
Saya sudah beli produknya, masa iya nggak saya pakai?!
Dengan sedikit berat hati, akhirnya saya buka dan saya coba juga. Demi
memberikan review yang berkualitas pada pembaca semuanya. Tsaahhh…
:: Packaging ::
Biore MakeUp Remover Cleansing Oil
Sheet ini bungkus
luarnya lucuk, apalagi didominasi dengan warna pink. Suka banget deh! Bagian
belakang bungkus luarnya ada banyak banget tulisan berisi informasi produk.
Sebagian sudah saya jabarkan di atas.
Mari kita buka bungkus luarnya, dan keluarkan bungkus dalamnya yang
merupakan tempat tisunya. Bungkus dalamnya ini bentuknya sama persis dengan
kemasan tisu basah yang banyak kita jumpai. Kalau diperhatikan lebih teliti,
bungkus dalamnya ini dipenuhi huruf jepang. Yak! Seperti yang telah saya duga
sebelumnya, ternyata memang barang impor dari jepang yang di re-packaging
lantas didistribusikan di Indonesia. Bisa dimengerti kenapa bandrol harga
produk ini bisa jadi mahal gila, hhmmm… *nggak tau harus seneng atau sedih*
(Depan)
(Belakang)
:: Tekstur ::
Tisunya berwarna putih dan tekstur-nya lembut, hampir sama dengan tisu
basah biasa. Lebih tipis, tapi seratnya cukup kuat dan nggak mudah robek. Cairan
makeup remover yang terdapat pada tisu tidak terlalu banyak. Dan tidak terlalu
oily, seperti yang saya bayangkan
sebelumnya. Aromanya tidak terlalu tajam, bahkan soft banget ketika dipakai.
:: Test for Removed MakeUp ::
Oke, saya ini tipe orang yang jarang banget pakai full makeup. Kalau
nggak ada suatu acara, males banget deh pakainya. Untungnya akhir minggu ini
ada pertemuan keluarga dari trah ayah saya, Trah Mbah Taslim << Kebetulan banget nama keluarga kami sama dengan
nama belakang aktor Joe Taslim yang
ganteng ituh… *Owh sori jadi out of topic…*
Dan untuk menghapus makeup hari itu, saya menggunakan Biore MakeUp Remover Cleansing Oil Sheet.
Cara memakainya praktis banget. Keluarkan satu lembar dari kemasannya,
lalu usapkan di wajah untuk membersihkan makeup. Memang membersihkan makeup
menggunakan produk ini jadi terasa mudah dan praktis banget, pemirsa.
Hasilnya??? Produk ini mampu mengangkat makeup hingga kulit kita terasa
bersih!
Untuk membersihkan bulu mata dari mascara waterproof, letakkan tisu pada
mata yang terpejam dan biarkan 5 hingga 6 detik sebelum mengusapnya. Ulangi
kembali hingga mascara bersih seluruhnya.
Asyiknya, saya nggak perlu lagi menggunakan facial foam. Tapi saya merasa perlu membasuh wajah dengan air
bersih, karena merasa nggak nyaman kalau belum kena air. Untuk pemakaian saya
sih ngirit ya, satu lembar tisu (harus) bisa untuk membersihkan seluruh make up
di wajah, leher, dan telinga hehehe… Setelah pemakaian, memang wajah menjadi
bersih dan lebih halus. Wanginya juga nempel lebih lama…
Overall saya suka banget nih sama produk ini,
terutama karena kepraktisannya dan daya hapusnya terhadap makeup, oke banget!
Tapi kayaknya sayang nih kalau pake produk ini buat harian, nggak banget deh
yaaa. Hmm, takutnya sih ini tisu bakal kering kalau terlalu lama nggak aku
pakai. Semoga aja, dalam waktu dekat ini produk ini berguna buat saya yaaa.
:: Like ::
+ Praktis
+ Enjoy dibawa travelling,
nggak perlu pakai kapas dan nggak takut tumpah kemana-mana
:: Dislike ::
- Mahal & Boros :(
Saya nggak tahu apakah merek kosmetik lokal ada yang punya produk seperti
ini atau tidak. Kalau bukan lokal, bolehlah merek luar tapi yang harganya nggak
ngaco-lah hahaha… Kalian ada yang tahu, readers?
Saya berharap sih adaaa…
Recommended??? YES!!!
Repurchase??? NOOO!!!
*Kalau pas perlu aja
Teks
& Foto by – Nisya Rifiani / 20 Agustus
2014 –
Camera
Model :: iPhone 4S
Aku kurang suka ini, harus berkali-kali biar hilang make up nya, jadi boros :(
BalasHapus☆~Indira's blog~
Hai salam kenal aimi haruna.. :)
BalasHapusSaya sih cukup satu lembar aja *nggak pernah make up tebel*
Cuma ya itu, buat saya harganya nonjok gilak...
ini penting kalo lagi mau belanja makeup... kan jadi bisa nyoba nyoba warna banyak lipstick, blush on etc. Tinggal udap dibibir, sret, langsung bisa coba warna lipstick yg lain.. hehe.masih ada gak ya produk ini? Kmrn nyari di iTC roxy mas jakarta ga ketemu
BalasHapusIyakkk bener banget, tapi sayang banget kalo cuma dibuat hapus lipstick sekali aja...
HapusIni masih beredar kok, seiring dengan nge-trend-nya produk tissue serupa tapi yang ini nggak kalah populer soalnya, ya itu, praktis banget dan daya membersihkan makeupnya oke...