Selasa, 11 November 2014

My Repurchase Product [Part 1] – Shampoo Clear

Dari sekian banyak produk kecantikan yang kita update setiap minggu atau setiap bulannya, pasti ada produk yang berkali-kali kita repurchase. Atau bahkan sama sekali tidak berniat untuk menggantikannya dengan merek yang lain, iya kan? Kalau saya ada, salah satu produk itu adalah shampoo! Mereknya CLEAR

Ini shampoo segala umat! Merek ini emang udah terkenal banget dan produknya pun, katanya didistribusikan hingga berbagai belahan dunia, dipakai mulai dari kalangan biasa, pesepakbola, hingga selebritas terkenal << ketahuan banget sya ini tipe orang yang mudah banget diracunin iklan… *ketawa ngakak :p

Sya sudah nggak ingat lagi, kapan tepatnya pertama kali sya mulai bermesra dengan shampoo clear ini. Sudah lama sekali sepertinya… Saat itu, alasan coba-coba produk ini memang karena punya masalah sama ketombe. Ternyata shampoo clear ini formulanya cucok banget buat kulit kepala sya. Ketombenya jadi ilang, rambut juga jadi lembut, dan yang penting mereka nggak dateng lagi. Tau sendiri kan, sekalinya dateng mereka tuh keroyokan dan nggak mau pergi-pergi…

Sya biasa pakai shampoo clear yang complete soft care. Itu yang kemasannya putih dengan sentuhan font & desain warna biru. Teksturnya menurut sya nggak terlalu padat, tapi nggak cair juga sih ~ Aromanya cukup strong, dan lebih cocok dipakai kaum adam, sangat maskulin menurut sya. Tapi untuk menyiasatinya, setelah keramas rambut sya dipakein hair vitamin. Tuh kata (mantan) pacar sya yang suka cium-cium rambut sya, lumayan bisa menyamarkan aromanya dan bikin wangi rambut sya.


Belakangan, sya jadi korban iklan shampoo clear yang modelnya sandra dewi. Itu tuh, brand ambassador product shampoo clear yang varian apple superfresh. Pertama kali sya coba, langsung jatuh cintrong karena shampoo clear varian ini tuh aromanya seger banget. Kayaknya sya bakal berkali-kali repurchase varian ini deh, hohoho… Tapi pas kemarin niat repurchase, ternyata di super market stoknya lagi abis. Sya tetep beli shampoo clear dong, tapi varian yang beda. Kebetulan ada varian baru, herbal fushion…
 
Varian ini ada ekstra asian herbal-nya, yaitu ginseng dan tea tree. Kemasannya ada keterangan women, berarti ini khusus cewek dong??? Ng, nggak tau juga sih, tapi kayaknya adik laki-laki sya ikutan make shampoo clear ini. Apa kata dia? Aromanya aneh banget, hahaha ternyata satu pendapat dengan sya. Lain kali sya nggak akan repurchase varian ini. Lalu ada lagi shampoo clear for men, yang kemasannya warna biru. Sya nggak inget pernah beli ini, kayaknya adik sya tuh yang beli…

Sebenernya sya nggak terlalu kecanduan shampoo clear, dan masih beli-beli shampoo lain juga kok. Sya pernah beberapa kali mengganti shampoo clear ini dengan shampoo merek lain. Tapi memang biasanya nggak tahan lama… Baru habis setengah botol shampoo baru, eh balik lagi ke shampoo clear. Lagi, udah habis sebotol shampoo baru, kangen yang lama dan akhirnya repurchase shampoo clear. Again, again, and again… Duh, sungguh absurd diri sya ini… << absurd tapi setia loh, hahaha :D

Yak! Kira-kira begitulah cerita random sya, tentang produk yang selalu sya repurchase…
Produk apa yang biasa kamu repurchase??? Cerita di sini dong...

---------------------------------------------------------------------------------------------------

Teks & Foto by – Nisya Rifiani / November 2014 –
 Please don’t copy any materials in this blog without permission.

:: Follow Me on Twitter ::

:: Like My Fanpage Face Book ::

2 komentar:

  1. nice blog.saya suka baca2 reviewnya mbak.detail.
    tapi saya koreksi dikit, mgkn yg dimaksud 'repurchase' bukan 'repurcharge' kalau yg dimaksudkan pembelian kembali dalam bahasa inggris mbak.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Terimakasih~ sy juga dalam proses belajar..
      Wahhh... makasih banget udah mau koreksi. Segera sy edit nih yg salah ejaan, hehe

      Hapus